GLOBALBANTEN.COM, Tangerang | Seakan kehabisan cara dan tidak ada lagi solusi, Lurah di kecamatan Curug kabupaten Tangerang sampai sampai menyuruh warganya sendiri untuk menyedot air yang terus menerus mangalami banjir dan menggenangi rumah mereka saat hujan datang
Saat salah satu warga perumahan Binong permai blok i, RW.14 minta bantuan dan solusi terkait banjir yang terus menerus melanda wilayah mereka Juhri Saputra Lurah Binong, kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang dengan ketus mengatakan untuk menyedot sendiri
“Ngomong mulu, coba sedot sendiri biar cepat surut” ucap Juhri saat salah satu warga bertanya melalui jejaring wastup. Minggu 28/04/2024
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pihaknya mengklaim kepada warga yang meminta solusi sudah berbagai cara dan upaya di lakukan untuk mengatasi banjir di wilayah Perumahan Binong permai, blok i RW 14
Remi (40) warga yang mempertanyakan kepada Lurah Binong Permai yang berujung mendapatkan jawaban kurang baik mengatakan banjir di wilayahnya sudah 3 hari berturut turut, beberapa keluarga yang sudah mengungsi sementara ketempat kelurganya dan yang sakit akibat kelelahan juga sudah mendapat perawatan dari puskesmas
“Banjir sudah tiga hari berturut turut, bahkan tandon yang biasa menampung air hujan sudah tidak tampak lagi akibat curah hujan yang begitu tinggi, Untuk sementara warga hanya beberapa KK yang mengungsi dan ada satu keluarga yang sakit akibat kelelahan di tampung di mesjid oleh puskesmas” ucapnya
Lanjut di katakan Remi selain tandon yang sudah tidak sanggup menampung air curah hujan yang begitu deras, sungai yang biasa menampung air terjadi longsor, warga berharap agar segera ada perbaikan dari pihak pemerintah